Beberapa cara membuka program aplikasi Microsoft Word 2007

Fungsi dan Rumus Excel Lengkap telah menerangkan cara memahami dan mengenal progam microsoft word, selanjutnya adalah mengetahui bagaimana cara atau langkah membuka, mengaktifkan program tersebut. ada beberapa cara yang ditawarkan dalam membuka program ini.
Sistem operasi berbasis GUI memberikan beberapa alternatif dalam proses mengoperasikan program-program aplikasi. Salah satunya dari program aplikasi tersebut adalah Aplikasi Pengolah kata (Microsoft Word).
Microsoft Word dikembangkan oleh perusahaan Microsoft bertujuan untuk menciptakan kemudahan dalam pembuatan dokumen kita agar lebih berkualitas dan profesional. Di dalam program ini disediakan beberapa fasilitas sehingga mempermudah kita dalam melakukan pengaturan dokumen itu, misalnya melakukan pengetikan, menampilkan gambar, membuat grafik, tabel dan lain sebagainya.
Adapun untuk membuka atau mengaktifkan program ini ada beberapa cara antara lain:
a. Melalui Start Menu
Cara ini sebenarnya sudah tidak asing lagi, setiap program aplikasi pasti menggunakan start menu dalam proses membukanya, begitu juga microsoft word.
Adapun caranya adalah sebagai berikut:
* Klik Start menu yang ada di pojok bawah kiri pada layar monitor
* Klik programs/all programs
* Sorot dan klik Microsoft Office
*  Pilih dan klik microsoft office word.
membuka ms word dengan menu start
b. Melalui Shortcut
* Sebelumnya kita buat dulu shortcut untuk Ms. Word pada dekstop
* Arahkan kursor pada shortcut Ms. Word yang sudh dibuat
* Double klik pada shortcut Ms. Word.
* Tunggu sampai Ms. Word siap dioperasikan.

c. Menggunakan fasilitas RUN
* Klik Start menu >> pilih dan klik RUN
* Muncul dialog RUN >> pilih dan klik Browse
* Kemudian kita cari letak file yang akan kita buka.
* Setelah ketemu  klik OK

d. Melalui  Windows Explorer
* Buka dahulu Windows Explorer, yaitu
  Ø  Klik Tombol Start menu >> klik Accessories >> Windows Explorer
  Ø  Tampilan windows explorer akan muncul
* Kemudian pilih dan klik file Microsoft Word.

e. Melalui Fasilitas Pencarian
Langkah-langkah menggunakan fasilitas ini adalah sebagai berikut:
* Klik Start menu >> klik Search >> pilih All files and folders
* Pada form isian kita bisa menuliskan nama file yang akan kita buka, misalnya winword.
* Setelah ditemukan kita klik file tersebut,, tunggu beberapa saat sampai file tersebut terbuka.
setelah program terbuka maka akan di tampilkan lembar kerja ms word dalam Tampilan Jendela Microsoft

Demikian beberapa cara dalam membuka  atau mengaktifkan Microsoft Word,,,semoga bermanfaat,,,mohon sarannya ya gan!.......

Cara-cara di atas bisa di aplikasikan untuk membuka program lain, misalnya microsoft excel. program yang digunakan mengatur data angka, tabel dan rumus excel