Memindah Atau Menggeser Lembar Kerja Excel (Worksheet)

Salam teman-teman,,bagaimana kabarnya hari ini?!
Jumpa lagi dengan Rumus Excel Lengkap yang kali iniakan ngebahas materi yang  berhubungan dengan pengaturan lembar kerja excel (Worksheet).
Hal yang juga penting dalam mengatur lembar kerja (Worksheet) selain Menambah dan menghapus worksheet, kemudian memberi atau mengganti nama worksheet. Satu lagi yang harus kita pahami adalah Menggeser atau Memindah Worksheet.
Why? Kita bisa mengurutkan data yang seharusnya urut jika ternyata terjadi kekeliruan dalam memberikan nama. Sehingga data atau dokumen kita akan nampak rapi.

Cara Memindah dan Menggeser Lembar Kerja Excel (Worksheet) ke Tempat Lain
Ada beberapa cara dalam melakukan pemindahan atau penggeseran lembar kerja excel, antara lain:

Menggunakan Fasilitas Move or Copy Sheet.
langkahnya sebagai berikut;

  1. Klik sheet yang akan digeser letaknya
  2. Selanjutnya pada tab ribbon Home >> kelompok Cells
  3. Klik Format >> Move or Copy Sheet
    Cara 1 memindah sheet

 Selanjutnya akan di tampilkan dialog Move or Copy Sheet, sebagai berikut:
cara 2 memindah sheet
Keterangan

  • Kalau sheet yang akan dipindah itu tetap dalam satu workbook, maka pilihan Move selected sheets to book tidak usah diganti.
  • Before Sheet, pilihan letak atau tempat dari sheet yang akan dipindah/digeser
  • Contoh diatas ingin menggeser sheet Pebruari setelah Januari, maka pilihan tempat berarti before sheet Maret.
  • Create a Copy, jika sheet yang kita pindah tidak perlu ada salinan maka fasilitas ini tidak perlu dicentang.
  • Setelah semua diatur, kemudian klik OK. Dan lihat perubahannya

Menggunakan Teori Mouse Drag and Drop 
Yaitu dengan melakukan Klik, Tahan, Geser dan Lepaskan
Berikut langkah-langkahnya

  1. Klik sheet  yang akan digeser/dipindah
  2. Tahan  jangan di lepas
  3. Geser ke tempat yang diinginkan
  4. Kemudian Lepaskan

Demikian tutorial singkat tentang cara memindah dan atau menggeser lembar kerja (Worksheet) dalam excel. Semoga membantu dan menambah pengetahuan teman-teman dalam mengoperasikan program Microsoft Excel.

0 Response to "Memindah Atau Menggeser Lembar Kerja Excel (Worksheet) "