Acer Liquid Z205 adalah salah satu kategori ponsel Andorid yang merangsek masuk ke pasar di segmen low-end, yang mana ponsel yang berada di kelas ini memang ditujukan untuk mereka yang ingin mencoba pengalaman menggunakan android atau mereka yang baru saja pindah perangkat dari sistem operasi lain ke dalam android. Tidak ada yang spesial sebenarnya dari ponsel ini, baik dari segi desain yang terkesan apa adanya, menjadikan ponsel ini tidak begitu istimewa. Tetapi apa yang membuatnya berbeda adalah penggunaan dua buah speaker dengan audio jernih yang mana mengadopsi teknologi dari DTS Studio Sound. Teknologi suara ini sangat dikenal dalam pengalamannya untuk memanjakan para penggunanya dengan hasil sound yang sangat berkualitas, tentu ini akan sangat membantu.
Desain dan Bodi
Pada hal desain dan bodi, desain dari produk ini berbeda dengan produk pendahulunya. Untuk tingginya sendiri, bodi dari perangkat ini memiliki dimensi 126 mm x 65 mm dengan ketebalan 10.3 mm yang cukup leluasa pada saat digenggam dan digunakan dengan satu tangan dengan berat yang cukup ringan dengan bobot 130 gram. Cukup ringan bukan? Pada bagian sisi nya Anda bisa menemukan yang mana tombol yang difokuskan pada sebelah kanan untuk tombol power dan volume beserta port usb. Untuk port jack audionya terletak pada bagian atas. Pada bagian sisi bawah terdapat celah untuk membuka cover belakang.
Layar dan Resolusi
Ponsel ini membawa bentang layar 4 inci dengan resolusi 480 x 800 pixel dan kerapatan sebesar 223 piksel. Dengan bentang layar yang standar ini, Anda bisa mengoperasikan semua aplikasi yang Anda inginkan di penampang layar ponsel ini.
Kamera
Untuk mengabadikan setiap momen yang Anda lewati, ponsel ini dibekali dengan kamera 2MP tanpa ditemani dengan hadirnya kamera depan yang bisa digunakan untuk melakukan panggilan video. Di era saat ini, ponsel dengan kamera depan merupakan fitur yang standar, dan sudah jarang saat ini produk yang tidak menyertakan kamera depan seperti halnya Acer Liquid Z205. Untuk menyimpan semua gambar yang Anda hasilkan, ponsel ini dibekali dengan media penyimpanan yang mendukung hingga 32GB.
Performa
Guna mendukung performanya, ponsel ini membawa dapur pacu berupa prosesor MediaTek MT6582 Dual-core Cortex-A7 dengan kecepatan 1GHz yang dipercaya untuk menjalankan sistem operasi Android KitKat di dalamnya. Untuk menopang kekuatan dari prosesornya, RAM sebesar 512MB pun ditanamkan di sini.
Ponsel ini sendi bisa Anda dapatkan dengan harga Rp 825 ribu di pasaran yang mana harga juga menjadi faktor yang menarik dan bisa dijadikan alasan bagi Anda untuk segera meminang Acer Liquid Z205.
0 Response to "Acer Liquid Z205 – Harga Terjangkau dengan Kualitas Sound yang Memukau"