Salah satu ponsel terbaru dari Sony Xperia, Sony Xperia M2 Aqua merupakan salah satu ponsel andalan tahan air dari Sony yang hadir dengan fitur yang cukup berbeda serta harga yang juga lebih ramah. Pada seri sebelumnya yaitu seri Xperia M2, Sony belum menyematkan fitur tahan air serta anti debu pada ponsel ini, namun pada seri kedua yaitu Xperia M2 Aqua, Sony sudah melengkapi ponsel pintar ini dengan fitur tahan air. Jadi, pengguna bisa menikmati menggunakan ponsel baik untuk memotret maupun merekam video di dalam air layaknya memakai ponsel tahan air dari Sony kelas premium seperti Sony Xperia Z series tanpa harus membayar mahal.
Jika ponsel flagship dari Sony yaitu Sony Xperia Z2 tergolong sebagai ponsel tahan air kelas menengah keatas, Sony Xperia M2 Aqua menargetkan kalangan menengah ke bawah mengingat harganya yang lebih terjangkau daripada ponsel flagship dari Sony tersebut. meskipun harganya lebih murah, Xperia M2 Aqua masih menawarkan disain yang stylish dan modern, namun tentunya spesifikasinya pun jauh lebih rendah dari Z2 mengingat ponsel ini memang didisain untuk pasar menengah ke bawah. Meskipun mengusung spesifikasi yang lebih rendah, ponsel ini sudah cukup memberikan kepuasan bagi para pengguna yang ingin menikmati keindahan fotografi di dalam air.
Salah satu kekurangan dari ponsel pintar tahan air Sony ini adalah cover body belakang yang masih terbuat dari plastik, bukan logam. Penggunaan plastik di bagian belakang ponsel membuat ponsel ini menjadi terkesan murah. Akan tetapi, meskipun terbuat dari plastik bodi bagian belakang tidak licin karena sudah dilengkapi dengan komponen yang bisa membuat back cover lebih kesat. Pada bagian depan layar full touchscreen didisain dengan penampilan yang glossy. Karena ponsel ini dibuat sebagai salah satu ponsel tahan air dari Sony, perusahaan ponsel pintar tersebut sudah membungkus rapi setiap bagian dari ponsel dengan plastik termasuk port yang ada pada ponsel. Jadi, pengguna bisa menggunakan ponsel tersebut dengan aman di dalam air tanpa khawatir air akan masuk pada bagian port.
Bahan plastik yang digunakan pada ponsel pintar ini tidak menghalangi Xperia M2 Aqua memberikan kepuasan bagi penggunanya. Bahan plastik yang digunakan pada disain bodinya merupakan plastik berkualitas dan bersertifikasi dengan kemampuannya yang tahan terhadap debu dan tekanan air yang rendah. Jadi, pengguna dapat menggunakan ponsel ini untuk fotografi di dalam air hingga kedalaman sekitar 1.5 meter. Akan tetapi, waktu yang disediakan hanya sekitar 30 menit dimana diluar waktu tersebut ponsel sudah tidak lagi tahan air. Jadi, kehebatan Sony Xperia M2 Aqua di dalam harganya yang terjangkau masih dapat memuaskan para pecinta gadget tahan air dari Sony.
0 Response to "Sony Xperia M2 Aqua: Kehebatan Ponsel Tahan Air dengan Harga yang Ramah di Kantong"