Menguji Angka Dengan Rumus ISODD dan ISEVEN Excel 2007

Kesempatan yang baik ini rumus excel lengkap ingin menambahkan materi tentang rumus excel yang berhubungan dengan informasi sebuah Angka, maksudnya mengetahui Apakah angka yang di tulis termasuk angka genap atau angka ganjil.
Dalam hal ini excel telah menyediakan rumus untuk melakukan pengujian ini. Rumus tersebut adalah ISODD dan ISEVEN.
Dengan menggunakan rumus ISODD dan ISEVEN excel ini, kita akan di beri informasi, jika cell yang di tes itu berisi angka genap atau angka ganjil. Adapun hasil pengujian itu rumus akan menampilkan hasil TRUE (Benar) jika angka itu genap. Jika cell yang dites ternyata angkanya ganjil maka rumus memberi informasi FALSE (Salah). Begitu sebaliknya jika menggunakan rumus yang lain.
Pembahasan lebih lanjut cara menguji angka menggunakan rumus informasi ISBLANK Excel, adalah sebagai berikut:

Cara Mengoperasikan Rumus ISODD Excel 2007
Mengoperasikan Rumus ISODD Dalam mengelola data di excel, digunakan untuk mengetahui apakah angka yang diuji termasuk nilai Ganjil atau tidak.
Jadi dengan rumus ISODD kita akan diberi informasi bahwa data angka yang kita masukkan adalah angka ganjil. rumus ini menampilkan hasilnya yaitu TRUE jika angka iitu ganjil dan FALSE jika angka itu genap.

Sintak rumus ISODD excel adalah
  • =ISODD(Value)
Keterangan
Value diisi nilai atau angka pada cell yang dites atau dengan langsung menuliskan alamat cell yang dites, misalnya B4
Jika cell yang dites berupa angka ganjil maka rumus akan memberikan informasi TRUE
Jika cell yang dites berupa angka genap maka rumus memberikan informasi FALSE

Contoh Penggunaan Rumus ISODD Excel
Untuk lebih memahami rumus ISODD, berikut beberapa contoh penggunaan pada data.
Langkah-langkah mengetahui data angka ganjil dengan rumus excel;
1. Buatlah data yang akan diketahui datanya.
Misalnya data berikut:
data 1 rumus ISODD

2. Data di atas bentuk penulisan rumusnya sebagai berikut:
  • C4=ISODD(B4)
3. Jika ingin menampilkan hasil tidak harus TRUE dan FALSE, anda bisa menggabungkan rumus ISODD dengan rumus lain, misalanya IF.
4. Lihat contoh data berikut
data 2 rumus ISODD+IF

Bentuk rumus pada data di atas adalah
  • D4=IF(ISODD(B4);"Ganjil";"Tidak")
Rumus selanjutnya adalah
Cara Mengoperasikan Rumus ISEVEN Excel 2007
Mengoperasikan Rumus ISEVEN Dalam mengelola data di excel, digunakan untuk mengetahui apakah angka yang diuji termasuk nilai Genap atau tidak.
Jadi dengan rumus ISEVEN kita akan diberi informasi bahwa data angka yang kita masukkan adalah angka Genap. rumus ini menampilkan hasilnya yaitu TRUE jika angka iitu Genap dan FALSE jika angka itu Ganjil.

Sintak rumus ISEVEN excel adalah
  • =ISEVEN(Value)
Keterangan
Value diisi nilai atau angka pada cell yang dites atau dengan langsung menuliskan alamat cell yang dites, misalnya B4
Jika cell yang dites berupa angka Genap maka rumus akan memberikan informasi TRUE
Jika cell yang dites berupa angka Ganjil maka rumus memberikan informasi FALSE

Contoh Penggunaan Rumus ISEVEN Excel
Untuk lebih memahami rumus ISEVEN, berikut beberapa contoh penggunaan pada data.
Langkah-langkah mengetahui data angka ganjil dengan rumus excel;
a. Buatlah data yang akan diketahui datanya.
Misalnya data berikut:
data 1 rumus ISEVEN

b. Data di atas bentuk penulisan rumusnya sebagai berikut:
  • C15=ISEVEN(B15)
c. Jika ingin menampilkan hasil tidak harus TRUE dan FALSE, anda bisa menggabungkan rumus ISEVEN dengan rumus lain, misalanya IF.
d. Lihat contoh data berikut
data 2 rumus ISEVEN

Bentuk rumus pada data di atas adalah
  • =IF(ISEVEN(B15);"GENAP";"Tidak")
Demikian materi tentang formula IS yang pada saat ini tentang ISODD ddan ISEVEN. Terimaksih atas kunjungan anda, semoga manfaat.

Beberapa jenis rumus IS lainnya seperti ISBLANK dan ISERROR bisa dilihat pada postingan yang lalu.

0 Response to "Menguji Angka Dengan Rumus ISODD dan ISEVEN Excel 2007"